8 Cara Berbakti Kepada Orang Tua

Orang tua kita tentunya adalah orang yang paling berjasa bagi kita. Sejak kita berada dalam kandungan kita sudah dijaga oleh kehangatan rahim ibu dan dengan perjuangan yang sangat keras ibu melahirkan kita. Ayah bekerja siang dan malam untuk menafkahi kita dan memastikan semua kebutuhan kita tercukupi. Dari kecil sampai dewasa pun kita masih sering merepotkan orang tua kita karena sebenarnya, kita sangat membutuhkan mereka setiap saat dan setiap waktu.

Orang tua kita tentunya adalah orang yang paling berjasa bagi kita 8 Cara Berbakti Kepada Orang Tua
kebersamaan bersama ibu: pixabay
Nah begitu besar jasa-jasa orang tua kita, lalu bagaimana cara membalas semua kebaikan mereka?. Sampai kapanpun kebaikan apapun yang kita lakukan sejatinya tidak pernah cukup untuk membalas mereka tapi kita bisa berusaha membalas kebaikan mereka, salah satunya adalah dengan berbakti kepada mereka.

Bagaimana cara berbakti kepada orang tua kita? Simak penjelasan di bawah ini gan!

1. Selalu mendoakan mereka dimanapun dan kapan pun

Doa anak sholeh sangat besar pahalanya bagi kedua orang tua kita. Walaupun mereka sudah meninggal dunia, doa-doa anak-anaknya yang sholeh akan tetap memberikan pahala yang mengalir. Oleh karena itu, Dimanapun dan kapanpun selalu lah doakan mereka dengan doa yang baik.


2. Selalu mengingat mereka

Dalam melakukan hal apapun dan dimanapun kita, kita harus selalu mengingat ayah dan ibu kita, karena merekalah kita ada dan hidup oleh karena itu selalu ingat mereka dan jangan mengecewakan mereka.


3. Menaati nasehat mereka

Selalu turuti nasehat mereka dan jangan pernah membantah gan. Sesibuk apa pun kita, selelah apapun kita, kita harus melakukan dan menuruti nasehat dari mereka.


4. Selalu menuruti perintah mereka

Saat kita disuruh melakukan sesuatu misalnya membeli bumbu di warung sering kita menolak atau menerima dengan ketus misalnya berkata "ah" sebenarnya hal yang demikian itu tidak boleh gan. Lakukanlah perintah dari kedua orang tua kita dengan ikhlas serta penuhsemngat maka kita akan diberi balasan yang baik oleh Allah SWT gan.


5. Selalu berbuat kebaikan untuk mereka

Kita harus berbuat baik kepada mereka gan setiap hari walaupun itu hanya memberikan sebuah senyuman mereka pasti senang ditambah senyum itu ibadah juga.


6. Belajar dengan giat agar dapat mendapat prestasi yang membanggakan

Bagi yang masih berstastus pelajar, belajar dengan giat dan mendapat prestasi yang membanggakan merupakan salah satu cara berbakti kepada orang tua. Belajar tidak harus di sekolah, prestasi juga tidak harus akademik, asal prestasi itu baik dan dengan usaha kita sendiri kita mendapatkannya orang tua kita tentu akan selalu mengapresiasinya


7. Selalu berusaha yang terbaik untuk mereka

Lalukanlah sega sesuatu dengan baik gan, jangan samapai mengecewakan kedua orang tua kita yang sudah berjuang keras untuk kita, sadarilah dirikita gan bahwa orang tua kita adalah orang yang jangan sampai kita kecewakan .


8. Jangan pernah menyakiti hati mereka

Jika sudah berhubungan dengan anak, hati orang tua itu sangat rapuh gan, mereka akan sangat senang ketika kita berhasil melakukan atau mendapatkan sesuatu begitu juga  hati mereka akan hancur saat kita melakukan keburukan, membentak mereka misalnya, jadi jangan sampai hati kedua orang tua kita terluka dang apanbila agan sudah membuat hati mereka terluka segera minta maaflah.


Demikian artikel dari saya yang berjudul 8 cara berbakti kepada orang tua, semoga bisa bermanfaat bagi agan sekalian dan selalulah sayangi, cintai, dan ingat orang tua kita.
Lebih baru Lebih lama